Sabtu, 19 Maret 2011

PATHETICNUMBER1 - RUMAHGAMBAR


Awal tahun 2008, sebuah blog bernama patheticnumber1 terbentuk. Blog berisi sketsa, football wallpaper, vector dan beberapa tutorial ini ternyata tetap eksis sampai tahun 2011. Awal 2011, saya bertemu kembali dengan Darjoe, teman yang dulu memperkenalkan blog. Sekarang dia telah menjadi seorang blogger yang sukses dan saya pun meminta masukan. Berkat masukan dan bantuan Darjoe, akhirnya saya memberanikan diri membeli sebuah domain. Domain bernama rumahgambar.com dengan resmi mengantikan patheticnumber1 yang memang memiliki kelemahan mendasar dalam penamaan.


Untuk memulai postingan rumahgambar.com, gambar-gambar yang berkaitan dengan Toraya menjadi pilihan saya. Budaya Toraya adalah budaya yang pertamakali diperkenalkan dunia kepada saya. Sebagai pondasi untuk rumahgambar, budaya Toraya mendapat kehormatan dari saya secara pribadi.


Setelah beberapa postingan tentang Toraya, sekarang saya ingin mengenang patheticnumber1. Postingan kumpulan sketsa gambar menjadi pilihan. Pada postingan awal hingga postingan terakhir blog tersebut, saya ternyata telah membuat cukup banyak sketsa. Kumpulan sketsa dari tahun 2008 – 2011 tersebut untungnya masih tersimpan dengan baik. 

Postingan gambar yang diambil dengan kamera ponsel sampai dengan penggunaan scanner. Editan sketsa sederhana hingga penggunaan photoshop dan corelDraw. Penggunaan bahasa gaul hingga penggunaan bahasa EYD. Postingan nyeleneh hingga yang agak bermutu. Semuanya menjadi bagian dari patheticnumber1. Rumahgambar mungkin merupakan versi dewasanya, mungkin juga versi yang jaim. Misi utamanya adalah menyalurkan ide dan membagikannya dan kalau bisa untuk memperoleh sedikit dollar.

Postingan ini sepertinya lebih bersifat sentimentil (hahaha). Di dalamnya terdapat proses, progress, dan merupakan saksi dari berbagai suasana hati 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

FOLLOWER

READ MORE